Categories
Bibit Buah

4 Rekomendasi Bibit Buah Naga Terbaik Yang Manis Rasanya

Anda suka mengonsumsi buah Naga dan ingin mendapatkan manfaat dari buah naga yang lebih banyak? Solusinya adalah dengan cara menanam bibit buah Naga sendiri dirumah baik di media tanah langsung ataupun dijadikan tanaman buah dalam pot menggunakan pot yang besar (tabulampot buah Naga).

Tidak perlu khawatir jika selama ini Anda belum berpengalaman atau belum tahu cara menanam bibit buah Naga, karena tanaman buah Naga tergolong mudah perawatannya dan juga tidak mudah terserang hama pengganggu tanaman.

Sedikitnya ada 2 jenis buah Naga yang saat ini paling banyak beredar di pasaran yakni buah Naga Merah daging merah atau putih dan buah Naga Kuning.

3 Rekomendasi Bibit Buah Naga Terbaik

Dan berikut ini sudah BestList pilihkan untuk Anda beberapa jenis bibit buah naga terbaik yang sudah cukup terpercaya dalam menjual produk bibit yang berkualitas bagus.

1. Bibit Buah Naga Merah

bibit buah naga merah

Rekomendasi yang pertama berikut ini adalah yang dijual oleh penjual yang memiliki akun Shopee bernama “octane.racingwear” dan menjadi salah satu penjual bibit buah Naga terlaris yang ada di Shopee.

Harga bibit ini dibanderol cukup murah dan terjangkau hanya Rp 1 ribuan dengan pembelian minimal 5 bibit per transaksi.

Buah Naga merah atau yang memiliki kulit berwarna merah ini terdiri dari 2 jenis yang berbeda yakni yang buah dagingnya merah dan yang buah dagingnya berwarna putih.

2. Bibit Buah Naga Kuning

bibit buah naga kuning

Apakah memang benar-benar ada jenis buah Naga Kuning? ternyata memang benar-benar ada meskipun di pasaran masih cukup jarang kita temukan.

Menurut sumber hortikultura.pertanian.go.id, buah Naga Kuning atau buha Naga Golden merupakan varietas buah Naga yang berasal dari Ekuador yang hingga saat ini sudah cukup banyak dibudidayakan di Indonesia.

Rasa buah Naga Kuning diklaim lebih manis dan lebih segar jika dibandingkan dengan rasa buah Naga yang kulitnya berwarna merah, baik yang daging buahnya berwarna merah ataupun putih.

Harga bibit buah Naga Kuning saat ini memang cenderung masih lebih mahal dari bibit yang kulitnya berwarna merah. Hal tersebut kemungkinan besar disebabkan masih cukup terbatasnya bibit ini di Indonesia.

3. Bibit Buah Naga Hitam

bibit buah naga hitam

Bibit buah Naga yang berwarna hitam memang terbilang jarang dan masih cukup langka ketersediaannya di pasaran, dan hingga saat ini kebanyakan masih didominasi yang berwarna merah.

Namun jika Anda tertarik untuk menanamnya, Anda bisa membeliinya di marketplace Shopee, dan salah satu seller terbaiknya adalah yang memiliki akun bernama “bibit_tanaman_murah1” yang berlokasi di kabupaten Kediri – Jawa Timur.

Harga bibit buah naga hitam ini dibanderol mulai dari Rp13.000 untuk bibit tanaman yang sudah memiliki panjang sekitar 30cm.

4. Bibit Buah Naga Mini

bibit buah naga mini

Selain jenis yang berwarna merah dan kuning, ternyata saat ini ada juga jenis lain seperti yang satu ini yakni jenis mini yang berukuran kecil dan berbeda cukup jauh dari ukuran buah naga yang biasanya.

Selain memiliki ukuran yang kecil, buah Naga mini ini juga tidak memiliki kulit buah yang tebal sehingga bisa juga dikonsumsi langsung.

Dikarenakan pohon buah Naga mini ini ukurannya kecil, maka membuatnya bisa ditanam di dalam pot yang berukuran kecil tidak harus pot dengan diameter minimal 50 atau 60cm.

Baca juga:

Bibit Sawo Jumbo Vietnam.

Bibit Mangga Manalagi.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *